Pengaruh Social Media Marketing Melalui Instagram Terhadap Keputusan Pembelian Pada Aplikasi Tokopedia (studi Kasus Di Kota Depok)

Penulis

  • Alfian Firdaus Telkom University
  • Helni Mutiarsih jumhur Telkom University

Abstrak

ABSTRAK Terciptanya media sosial adalah hasil dari perkembangan teknologi yang pesat. Media sosial telah menjadi bagian dari kehidupan kita saat ini. Hal ini menjadi peluang bagi perusahaan dalam upaya meningkatkan keuntungan mereka, yaitu dengan cara memasarkan produk dan jasa mereka melalui media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh social media marketing terhadap keputusan pembelian pada aplikasi Tokopedia. Penelitian ini menggunakan data primer. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya dan disebarkan kepada 400 responden yaitu pegguna aplikasi Tokopedia dan followers Instagram Tokopedia. Sampel diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SPSS 24. Pengujian kuesioner dilakukan dengan uji validitas dan reliabilitas, sedangkan metode analisis data menggunakan uji normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, autokorelasi, analisis regresi linear berganda, uji t, uji f dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan seluruh variabel yang terdiri dari context, communication, collaboration, dan connection secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel keputusan pembelian. Variabel context secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, variabel communication secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, variabel collaboration secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dan variabel connection secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Kata Kunci : context, communication, collaboration, connection, social media marketing, proses keputusan pembelian.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)