Analisis Strategi Komunikasi Dalam Penerapan Pelayanan Prima Di RSUD Dr Soedono Madiun

Penulis

  • Ali Taufiqi Husain Az Zaki Telkom University
  • Sri Dewi Setiawati Telkom University

Abstrak

Rumah Sakit menurut WHO (World Health Organization) adalah bagian integral dari suatu organisasi sosial dan
kesehatan dengan fungsi menyediakan pelayanan paripuna (komprehensif), peyembuhan penyakit (kuratif) dan
pencegahan penyakit (preventif) kepada masyarakat.Kualitas Pelayanan Kesehatan kepada pasien merupakan faktor kunci
yang sangat penting bagi keberhasilan perusahaan jasa. Kualitas pelayanan merupakan salah satu cara kerja perusahaan
yang berusaha mengadakan perbaikan mutu secara terusmenerus terhadap proses, produk dan service yang dihasilkan
perusahaan. Adapun tujuan penelitian yakni untuk mengetahui citra RSUD dr. Soedono Madiun dimata masyarakat sekitar
dan untuk mengetahui pelayanan prima yang diberikan pihak RSUD dr. Soedono Madiun kepada masyarakat sekitar.
Penelitian kualitatif dalam penulisannya disusun secara induktif, dimana diawali pada makna individual dan
menerjemahkan pada kompleksitas suatu persoalan. Hasil penelitian diketahui bahwa citra dan pelayanan prima RSUD
Dr. Soedono Madiun dimata masyarakat sekitar tergolong baik. Hal ini dikarenakan pelayanan kepada pasien tergolong
lebih cepat dan efektif, pelayanan pihak apoteker cepat, para pegawai tidak membedakan pasien baik pasien umum
maupun BPJS dan respon perawat terkategori cepat dalam menghadapi keluhan pasien Adanya bentuk tanggung jawab
pihak pegawai di RSUD Dr. Soedono Madiun dalam bentuk pengontrolan atau pengecekan kepada pasien secara rutin dan
secara berkala.
Kata Kunci-pelayanan prima, rumah sakit, pelayanan publik

Referensi

Creswell, John W. (2014). Penelitian Kualitatif & Desain Riset. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Herlambang, Susatyo. (2016). Manajemen Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit. Yogyakarta: Gosyen Publishing.

Mappiare. 1982. Psikologi Remaja. Surabaya : Usaha Nasional.

Potter, P. A., & Perry, A. G. (2005). Fundamental keperawatan (6th Ed). Jakarta: Salemba Medika

Rangkuti F. (2017). Strategi Promosi Yang Kreatif. Edisi pertama, Cetakan pertama. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV.

Tjiptono. 2014. Service, Quality & Satisfaction. Edisi 3. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Wahyuningsih, A. (2013). Efektivitas kompres hangat dalam menurunkan intensitas nyeri dysmenoorhoea pada mahasiswi

stikes rs baptis kediri. Kediri: STIKES RS. Kediri diperoleh tanggal 25 Januari 201

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-03-06

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Digital Public Relations