Analisis Atribut Yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Pada Salon Khusus Wanita Dengan Menggunakan Model Kano (studi Pada Mahasiswi Fakultas Komunikasi Dan Bisnis Universitas Telkom Tahun 2014/2015)

Penulis

  • Dina Fitri Solihat Telkom University
  • Irfan Prarendra Telkom University

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memetakan atribut yang ditawarkan oleh salon khusus wanita terhadap mahasiswi Fakultas Komunikasi dan Bisnis (Universitas Telkom Tahun 2014/2015) ke dalam kategori Model Kano, dan juga dilakukan perhitungan terhadap CS-Coefficient untuk mengetahui seberapa besar pengaruh tiap atribut terhadap kepuasan konsumen dan ketidakpuasan konsumen. Pada penelitian ini terdapat 20 atribut yang digunakan untuk mengukur kepuasan konsumen salon khusus wanita. Atribut tersebut digunakan untuk mengetahui atribut mana saja yang memiliki pengaruh besar terhadap kepuasan dan ketidakpuasan konsumen. Hasil perhitungan CS-Coefficient menunjukkan bahwa nilai yang paling tinggi dan yang berpengaruh pada kepuasan konsumen terdapat 2 atribut, dengan nilai better sebesar 0.64, yaitu tersedia fasilitas pendukung (mushola, toilet dan ruang tunggu), dan suasana lingkungan salon yang nyaman/tidak berisik. Untuk atribut yang berpengaruh pada ketidakpuasan atau berpengaruh pada penurunan kepuasan konsumen dengan nilai worse sebesar -0.82, yaitu kebersihan alat-alat salon yang digunakan terjaga (mis: pengering rambut, sisir, gunting, handuk, dll).

Kata Kunci : kepuasan konsumen, model kano

##submission.downloads##

Diterbitkan

2015-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis