Persepsi Remaja Perempuan Pada Tagline Veet "cantik Itu Kulit Mulus Bebas Bulu"
Abstrak
Cantik merupakan istilah yang erat kaitannya dengan perempuan. Media periklanan seperti televisi dan majalah terus menerus menyuntikkan gambaran kecantikan perempuan, misalnya saja dalam iklan produk kecantikan. Penggambaran kecantikan perempuan seringkali digunakan dalam bahasa periklanan. Salah satu iklan produk kecantikan yang turut menggunakan bahasa dalam periklanan untuk menggambarkan bentuk kecantikan perempuan adalah produk Veet yang merupakan produk penghilang bulu buatan PT Reckitt Benckinser. Penelitian ini berjudul “Persepsi Remaja Perempuan Pada Tagline Veet Cantik Itu Kulit Mulus Bebas Bulu†yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pembentukan dan persepsi remaja perempuan pada tagline Veet “cantik itu kulit mulus bebas buluâ€. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data wawancara. Hasil penelitian ini adalah kedua informan menyatakan bahwa mereka menerima informasi tentang tagline Veet “cantik itu kulit mulus bebas bulu†melalui iklan media televisi. Kedua informan mempersepsikan tagline Veet “cantik itu kulit mulus bebas bulu†merupakan bentuk informasi seputar metode baru cara menghilangkan bulu tubuh pada perempuan, bertujuan mengubah pandangan perempuan mengenai kecantikan dan berusaha mengubah pandangan bahwa perempuan cantik adalah perempuan yang tidak memiliki bulu pada tubuhnya. Kata Kunci : Kecantikan, Iklan, Remaja, Perempuan, Tagline##submission.downloads##
Diterbitkan
2016-08-01
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Ilmu Komunikasi