Pengaruh Promosi Dan Physical Evidence Terhadap Keputusan Pembelian Pada Coffee Swic Of Paradise Kabupaten Bandung
Abstrak
Perkembangan pada zaman era globalisasi saat ini sangat berdampak pada banyak bidang yang semakin pesat pada
bidang bisnis di Indonesia. Salah satu adalah bisnis kuliner yang saat ini sedang naik daun yaitu Coffee shop. Salah
satu pelaku usaha Coffee yang berada di kabupaten Bandung yaitu Coffee Swic of Paradise merupakan kedai kopi
yang menyediakan berbagai macam menu dari mulai menu kopi atau non-kopi sampai makanan yang menghidangkan
ala western dan juga oriental. Dalam penjualan Coffee Swic of Paradise Kabupaten Bandung, dilihat dari
permasalahan yang ada pada keputusan pembelian yang tidak sesuai, kemudian target penjualan tidak tercapai.
Berdasarkan hasil pra survei responden, keputusan pembelian tersebut dipengaruhi oleh promosi dan bukti fisik.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh promosi dan bukti fisik terhadap keputusan
pembelian pada Coffee Swic of Paradise Kabupaten Bandung. Metode menggunakan dalam penelitian ini yaitu,
metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Populasi yang dipakai pada penelitian ini yaitu Masyarakat
Kabupaten Bandung yang pernah mengunjungi Coffee Swic of Paradise Kabupaten Bandung dan responden yang
telah melakukan pembelian di Coffee Swic of Paradise Kabupaten Bandung minimal 2 kali dengan sampel 160
responden. Pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu nonprobability sampling dengan teknik
sampling purposive. Dari penelitian yang memakai analisis deskriptif menggunakan bantuan software SPSS 26 untuk
Windows, Promosi & Bukti Fisik dalam kategori baik dan memiliki Pengaruh signifikan baik secara simultan maupun
parsial terhadap Keputusan Pembelian pada Coffee Swic of Paradise Kabupaten Bandung.
Kata Kunci-promosi, physical evidence, keputusan pembelian
Referensi
Ariyanto, A., Bangun, R., Indillah, M. R. M., Trenggana, A. F. M., Sholihah, D. R., Ariyanti, M., Widiati, E., Irawan,
P., Ratih, S. D., Ismail, R. S., Putra, D. S., Utama, A. M., Syahputra, & Bancin, J. B. (2023). Manjemen
Pemasaran (U. Saripudin (ed.)). Widina Bhakti Persada Bandung.
Firmansyah, A. (2019). PEMASARAN (DASAR DAN KONSEP). CV. Penerbit Qiara Media.
Kotler, P. (2017). Manajemen Pemasaran (Edisi ke 1). Erlangga, jakarta.
Kotler, P., & Amstrong, G. (2018). Principles Of Marketing (17th Edition). Pearson Education.
Kurniawan, A. R. (2021). MARKETING 101 Segala Hal Tentang Marketing Dan Sales. Quadrant.
Lupiyoadi, R. (2019). Manajemen Pemasaran Jasa. CV.Andi Offset.
Nabilah Muhamad. (2023). Indonesia Jadi Produsen Kopi Terbesar Ketiga di Dunia pada 2022/2023. Databoks.
Rizal Hermawan, M., & Hadibrata, B. (2023). Pengaruh Harga, Promosi, Suasana Toko, Kualitas Layanan, Citra
Merek Terhadap Keputusan Pembelian Coffee Shop Dengan Sikap Intervening. Jurnal Locus Penelitian Dan
Pengabdian, 2(8), 780–795. https://doi.org/10.58344/locus.v2i8.1579
Sudita, & Kasmad. (2023). PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN
PEMBELIAN KONSUMEN CAFE PADA PT. KARYA MASYARAKAT MANDIRI KEMANG BOGOR.
Jurnal Ekonomi, Manajemen Dan Akuntansi, 2, 179–191.
Sudrartono, T., Soegoto, A. S., Lumanauw, N., Malihah, L., Mokoginta, S. C., Syahputra, Sudirman, A., Agustini, I.
G. A. A., Putra, A. R., & Triwardhani, D. (2022). Manajemen Pemasaran Jasa (D. E. Putri (ed.)). Widina Bhakti
Persada Bandung.
Sugiyono. (2019). METODE PENELITIAN KUANTITATIF KUALITATIF dan R&D. Alfabeta Bandung.
Triyono, A., & Warnadi. (2019). Manajemen Pemasaran (Yogyakarta).
Wirapraja, A., & Dkk. (2021). Manajemen Pemasaran Perusahaan. Yayasan Kita Menulis.