Pengaruh Motivasi, Disiplin Kerja, Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pada Karyawan Perusahaan Daerah Air Minum Kota Cirebon

Penulis

  • Fadli Nugraha Telkom Universitas
  • Ella Jauvani Sagala Telkom University

Abstrak

Dewasa ini kebutuhan akan sumber daya manusia yang professional semakin tinggi. Sudah menjadi kebutuhan bagi perusahaan mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk memperoleh kinerja yang diinginkan. Hal tersebut tidak terlepas dari berbagai faktor yang dapat mempengaruhi seperti motivasi, disiplin kerja serta lingkungan kerja. Motivasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja  yang ada pada Perusahaan Daerah

Air Minum Kota Cirebon sudah cukup baik sehingga karyawan dapat bekerja dengan maksimal. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel pada umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner kepada karyawan PDAM Kota Cirebon dengan responden sebanyak 152 karyawan, analisis data bersifat kuantitatif/statistik, teknik analisis menggunakan regresi linear berganda dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Berdasarkan perhitungan statistik deskriptif data penelitian variabel motivasi, variabel disiplin kerja, variabel lingkungan kerja, dan variabel kinerja karyawan termasuk dalam kategori sangat baik.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2017-08-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)