Pengaruh Kompetensi Pegawai Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pt. Batuwangi Putera Sejahtera

Penulis

  • Bintang Tri Perkasa Telkom University
  • Puspita Wulansari Telkom University

Abstrak

Keberhasilan suatu perusahaan maupun organisasi sangat dipengaruhi oleh kinerja individu yang terlibat didalamnya. Kinerja yang baik akan tercapai apabila faktor yang menyebabkan terjadinya kinerja tersebut tercapai. Kompetensi dan motivasi menjadi salah satu faktor yang mempengengaruhi kinerja.. metode penelitian yang digunakan metode kuantitatif, dengan metode kausal, tipe analisis yang digunakan adalah deskriptif, da menggunakan regresi linear berganda. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sampel jenuh. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner melalui kunjungan terhadap 53 responden yang merupakan pegawai PT. Batuwangi Putera Sejahtera. Data yang dianalisis menggunakan bantuan program SPSS ver. 20. Hasil dari penelitian ini adalah tanggapan responden terhadap kompetensi masuk pada kriteria cukup baik, motivasi termasuk pada kategori baik dan kinerja masuk pada kategori baik. Dan kompetensi dan motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Kata Kunci: Kompetensi, Motivasi kerja, Kinerja Pegawai

##submission.downloads##

Diterbitkan

2017-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)