Pengaruh Mekanisme Corporate Governance Dan Kualitas Audit Terhadap Integritas Laporan Keuangan (studi Empiris Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2016)

Penulis

  • 𝐑𝐨𝐬𝐲𝐢𝐝𝐚 𝐀𝐥𝐠𝐐𝐨𝐧𝐢𝐭𝐢 Telkom University
  • 𝐒𝐢𝐬𝐤𝐚 𝐏𝐫𝐢𝐲𝐠Yudi Telkom University

Abstrak

Abstrak Setiap perusahaan melaporkan pencapaian target usahanya melalui informasi laporan keuangan. Laporan keuangan yang disajikan harus memiliki integritas agar pengguna laporan keuangan dapat menggunakannya dengan bijak. Kasus manipulasi data keuangan yang terjadi pada beberapa perusahaan di Indonesia menunjukkan masih rendahnya integritas laporan keuangan yang disajikan kepada pengguna laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh mekanisme corporate governance yang diproksikan dengan kepemilikan institusional, komisaris independen, dan komite audit, serta pengaruh kualitas audit terhadap integritas laporan keuangan pada Perusahaan Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2016 secara simultan dan parsial. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari data laporan keuangan yang telah diaudit. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik pemilihan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dan diperoleh 9 perusahaan dengan periode penelitian tahun 2012-2016. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan software Eviews versi 9. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan institusional, komisaris independen, komite audit, dan kualitas audit secara simultan berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Sedangkan secara parsial, kepemilikan institusional, komisaris independen tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Komite audit dan kualitas audit berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk menambah variabel independen yang diprediksi dapat mempengaruhi integritas laporan keuangan. Bagi investor agar selalu mengumpulkan informasi tentang perusahaan yang akan dijadikan tempat berinvestasi. Bagi manajemen perusahaan disarankan agar memaksimalkan fungsi komite audit dan menggunakan auditor/KAP yang spesialis industri. Kata Kunci : kepemilikan institusional, komisaris independen, komite audit, kualitas audit, integritas laporan keuangan Abstract Each company reports its business target achievement through financial statement information. The financial statements presented must have integrity so that users of financial statements can use them wisely. Cases of financial data manipulation that occurred in several companies in Indonesia showed the low integrity of financial statements presented to users of financial statements. This study aims to examine the effects of corporate governance mechanisms proxyed with institutional ownership, independent commissioners and audit committees, and the effect of audit quality on the integrity of financial statements in Mining Companies listed in Indonesia Stock Exchange (IDX) period 2012-2016 simultaneously and partially . The data used in this study is obtained from the audited financial statements. The population in this research is Mining Company registered in Indonesia Stock Exchange (BEI). Sample selection technique used is purposive sampling and obtained 9 companies with research period year 2012-2016. Data analysis method used in this research is panel data regression analysis using software Eviews version 9. The results show that institutional ownership, independent commissioners, audit committee, and audit quality simultaneously affect the integrity of financial statements. While partially, institutional ownership, independent commissioners have no effect on the integrity of financial statements. Audit committee and audit quality have an effect on to integrity of financial statement. For the next researcher is suggested to add independent variable which predicted can influence financial statement integrity. For investors to always gather information about the company that will be used as a place to invest. For corporate management it is advisable to maximize the functionality of the audit committee and use an industry-specific auditor / KAP. Keywords: institutional ownership, independent commissioner, audit committee, audit quality, financial statement integrity

##submission.downloads##

Diterbitkan

2018-08-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Akuntansi